Apa
kabar, kamu? Sudah lima tahun berlalu, namun jejakmu pun masih samar
kurasakan..
Lagi, aku bermonolog dalam hati. Ya, tiba-tiba kau
mengingatnya. Tapi kali ini nggak disertai rasa sesak karena rindu. Aku memang
sering begini, tiba-tiba teringat dengan orang-orang yang pernah ada di
hidupku. Lalu mendoakan untuk kebahagiaan mereka. Hanya sebatas itu. Seperti
saat ini. Aku seperti biasa duduk sendiri di bangku taman kampus, favoritku.
Menikmati udara sejuk dari pohon-pohon di sekitar taman. Sambil membaca novel
ditemani musik favoritku.
